Sesuai dengan keputusan pimpinan STIBA Malang yang tertuang dalam Kalender Akademik Tahun 2022, maka mahasiswa baru STIBA Malang angkatan 2022 yang telah melakukan proses herregistrasi dimohon untuk ke kampus STIBA Malang sesuai jadwal berikut ini:
Demikian pemberitahuan ini agar bisa diperhatikan dan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.
Mulai bulan Agustus 2022, jam operasional kampus STIBA Malang untuk urusan administrasi seperti legalisir ijazah dan lain sebagainya mengalami penyesuaian sebagai berikut:
Senin - Jum'at : pukul 09.00 s/d 14.00 WIB
Sabtu & Minggu : Libur
Demikian pemberitahuan ini agar bisa dijadikan maklum.
Jurnal Ekspresi adalah jurnal ilmiah yang memuat hasil kajian Bahasa, Sastra, Filsafat dan Budaya yang diperuntukkan bagi semua masyarakat akademis dan masyarakat umum yang menaruh perhatian pada disiplin terkait. Oleh karena itu, bagi para pengkaji/akademisi diperkenankan mengirimkan artikelnya ke malangstiba97@yahoo.com atau dikirim/antar ke alamat STIBA MALANG.
Jurnal diterbitkan 2 kali dalam setahun, yaitu bulan Juni dan Desember. Bagi yang artikelnya dipublikasikan akan mendapat 1 buah jurnal cetak jadi dan bagi yang dianggap tidak layak publikasi maka artikel akan dikembalikan guna kemungkinan perbaikan. Artikel dapat berupa karya mandiri ataupun kolaborasi mahasiswa dan dosen. Dosen diharapkan membimbing dengan penuh kesungguhan dan ikut melakukan kajian secara seksama saat mahasiswa melakukan penelitian/kajian untuk keperluan thesis. Sehingga, ketika dipublikasikan dalam bentuk jurnal maka penulisnya ada dua: penulis utama (dosen) dan penulis kedua (mahasiswa).
Semua edisi jurnal hanya menampilkan cover, daftar isi dan abstrak. Bagi yang berkeinginan mendapatkan naskah utuh bisa langsung menghubungi manajemen jurnal